Ini Aku
Penulis : Dafit
Ukuran : 14 x 21 cm
Terbit : Maret 2021
Harga : Rp 117000
Sinopsis :
Dimas, seorang anak kecil polos yang dibesarkan di tanah Belitung. Beragam petualangan menarik dia jalani dengan teman-temannya yang memiliki beragam latar belakang dan agama, namun hal itu bukan menjadi alasan karena dari perbedaan, mereka bisa saling memahami satu sama lain.
Hari itu, Dimas dihadapkan pada situasi sulit. Usai kemarin Ilham dan Raffi bertengkar hanya karena masalah kelereng. Dalam hal ini, Dimas bersama dengan Rahmat, Tandri, Teja, dan Ari merencanakan sebuah sandiwara berdarah dihutan belakang kampung, tempat mereka biasanya berpetualang di hutan, berbatasan dengan kolong keramik. Setelah adegan yang dramatis dan menegangkan, Ilham dan Raffi akhirnya bisa masuk dalam sandiwara berdarah mereka. Butuh waktu yang lama untuk meluruskan semuanya, namun karena anak-anak kampung itu memiliki tekad yang kuat dan sangat setia kawan, akhirnya Ilham dan Raffi berhasil berbaikan.
Siapakah teman-teman Dimas itu? Berapa banyak teman yang Dimas miliki? Di manakah kolong keramik dan kampung mereka itu? Dan apa yang biasanya mereka lakukan? Temukan jawabannya dalam novel "Ini Aku".
Ada dua hal yang perlu pembaca ketahui, bahwa novel ini berisi nilai-nilai kehidupan dan petualangan yang akan membawa pembaca pada setiap alur cerita di dalamnya, dan setiap detil di dalamnya merupakan kisah nyata penulis dibumbui dengan sedikit imajinasi agar terkesan hidup.
Email : guepedia@gmail.com
WA di 081287602508
Happy shopping & reading
Enjoy your day, guys