Melukis Sinarmu
PENULIS: Nina Nurrahmah & Wahyu Rizky N.S
ISBN: 978-623-7136-24-8
Penerbit : Guepedia Publisher
Ukuran : 14 x 21 cm
Tebal : 80 halaman
Harga : Rp60.000
Sinopsis:
Terkadang hidup memang aneh. Seseorang yang meninggal ternyata malah bisa membuat orang yang ditinggalkannya jadi lebih hidup. Tulisan-tulisan ini tentang masa paling indah dalam hidup Anna. Tentang masa paling sakit yang pernah Anna rasakan selama hidup. Tentang masa paling bahagia dalam hidup Anna. Tulisan ini tentang mama. Dari Anna untuk mama. Disaat terdengar kalimat Mama cepat sembuh, terucap mama sehat terus ya, terbesit doa semoga Bunda panjang umur, tertempel kalimat sederhana, Umi jangan terlalu capek ya dan banyak kata-kata lainnya lagi. Anna, seorang tokoh dalam cerita ini hanya punya 3 kata dan hanya bisa berucap, “Mama, Anna Rindu”. Sekuat apapun Anna meyakinkan diri bahwa kematian Mamanya adalah cara terbaik Allah untuk membahagiakannya, saat itu pula air matanya mengalir deras. Tubuhnya serasa tak berada pada tempatnya dan hatinya serasa kembali kosong lagi. Walaupun Anna mengerti bahwa ini telah menjadi ketentuan jika setiap yang bernyawa akan meninggal. Tapi lagi-lagi Anna tidak dapat membohongi hatinya kalau Anna sangat merindukan Mamanya. Ia terus menulis dan menuangkan kerinduannya pada sosok wanita terhebat dalam hidupnya. Hingga jemarinya terasa rapuh untuk hanya sekedar menulis tentang Mamanya, tentang rasa rindu yang ada untuknya. Anna tak sanggup lagi menuangkan apa yang kini tengah terukir di dadanya, karena andai segala aksara Ia rangkai dengan mengingat satu wajah maka seketika itu pula air matanya kian jatuh dan tertumpah.
Email : guepedia@gmail•com
WA di 081287602508
Happy shopping & reading
Enjoy your day, guys