PAJAK PERTAMBAHAN NILAI PMSE : SUDUT PANDANG KONSUMEN


Harga : Rp.77,350

Berat : 210 Gram

Penulis : Suparna Wijaya; Agus Juhana

Jumlah Pembelian




PAJAK PERTAMBAHAN NILAI PMSE : SUDUT PANDANG KONSUMEN

Penulis : Suparna Wijaya; Agus Juhana

Ukuran : 14 x 21 cm

ISBN : 978-623-229-451-6

Terbit : Juli 2021

Harga : Rp 91000

www.guepedia.com

 

Sinopsis :

 

Indonesia merupakan negara dengan jumlah pengguna internet terbesar ketiga di Asia. Penggunaan internet yang masif telah mentransformasi banyak bidang, salah satunya perdagangan. Selain dilakukan secara langsung, saat ini perdagangan dapat dilakukan melalui sistem elektronik atau biasa disebut perdagangan elektronik. Perdagangan elektronik berkembang pesat di Indonesia, terbukti nilai perdagangan tahun 2019 mencapai dua kali lipat dibandingkan tahun sebelumnya. Oleh karena itu, pemerintah mulai serius memperhatikan sektor perdagangan elektronik ini. Pada tahun 2020 pemerintah menerbitkan Perppu Nomor 1 Tahun 2020 yang telah diundangkan dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2020. Salah satu ketentuan dalam aturan tersebut adalah mengenai PPN atas transaksi Perdagangan Melalui Sistem Elektronik (PMSE). Ketentuan PPN PMSE tersebut bertujuan untuk lebih memberikan netralitas kepada setiap pihak dengan memberikan perlakuan yang sama antara perdagangan konvensional dengan perdagangan elektronik. Selain itu, ketentuan tersebut juga bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk melaksanakan kewajiban PPN atas pemanfaatan BKPTB dan/atau JKP yang berasal dari luar negeri. Namun, terbitnya aturan baru mengenai PPN tersebut oleh sebagian masyarakat dianggap menyebabkan timbulnya jenis pajak baru.

Dalam buku ini akan dibahas apa yang dimaksud PPN PMSE, bagaimana kewajiban PPN konsumen atas pemanfaatan BKPTB dan/atau JKP dari luar negeri sebelum dan sesudah terbitnya Perppu Nomor 1 Tahun 2020 dan perbedaannya serta apakah terbitnya aturan PPN PMSE tersebut menciptakan jenis pajak baru. Metode penelitian yang digunakan dalam buku ini adalah metode kualitatif dengan cara wawancara. Narasumber yang terlibat antara lain pegawai DJP, dosen di PKN STAN, widyaiswara Pusdiklat Pajak dan masyarakat umum. Buku ini dapat memberikan pemahaman mengenai mekanisme pengenaan PPN PMSE dan menjelaskan dampaknya terhadap kewajiban PPN konsumen.

 

 

www.guepedia.com

Email     : guepedia@gmail.com

WA di 081287602508

Happy shopping & reading

Enjoy your day, guys