PAJAK PENGHASILAN : PEDAGANG PENGUMPUL TANDAN BUAH SEGAR (TBS) KELAPA SAWIT
Penulis : Suparna Wijaya; M. OTRYADI NAUFAL
Ukuran : 14 x 21 cm
ISBN : 978-623-6449-34-9
Terbit : Juli 2021
Harga : Rp 70000
Jumlah Halaman : 120 Halaman
Sinopsis :
Kelapa sawit merupakan salah satu produk yang diminati oleh banyak investor karena memiliki nilai ekonomi yang tinggi, dan oleh sebab itu kelapa sawit dibudidayakan hampir di seluruh provinsi yang ada di Indonesia termasuk di Kabupaten Ogan Ilir dan Kabupaten Ogan Komering Ilir yang merupakan wilayah kerja KPP Pratama Kayu Agung. Perusahaan Kelapa Sawit (PKS) dalam menjalankan industri kelapa sawit cenderung membutuhkan bahan-bahan industri dengan jumlah yang besar, sehingga perusahaan biasanya membeli Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit dari para pedagang pengumpul, dan dalam proses jual-beli tersebut tentunya akan memberikan penghasilan bagi para tengkulak tersebut, atas penghasilan yang diterima oleh para tengkulak tersebut merupakan salah satu potensi pajak penghasilan yang cukup menjanjikan mengingat perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Ogan Ilir dan Kabupaten Ogan Komering Ilir merupakan salah satu sektor unggulan yang dimiliki oleh kedua kabupaten ini. Dengan potensi perkembangan perkebunan industri kelapa sawit yang cukup baik di Indonesia khususnya di wilayah kerja KPP Pratama Kayu Agung, tentunya akan berdampak baik terhadap sektor penerimaan negara berupa penerimaan perpajakan yang dihasilkan dari industri kelapa sawit khususnya dari pembelian TBS kelapa sawit dari para pengepul.
Dalam buku ini difokuskan terhadap Wajib Pajak Pedagang Pengumpul TBS Kelapa Sawit yang terdaftar di KPP Pratama Kayu Agung, membahas bagaimana tinjauan potensi perpajakan khususnya dalam aspek pajak penghasilan atas pedagang pengumpul TBS Kelapa Sawit, bagaimana langkah-langkah penggalian potensi perpajakan, serta hambatan dan realitas yang dihadapi dalam penggalian potensi pajak penghasilan. Penelitian di dalam buku ini menggunakan metode penelitian kualitatif..
Buku ini diharapakan dapat memberikan gambaran mengenai potensi jenis-jenis pajak penghasilan yang dapat dikenakan, langkah-langkah yang dapat dilakukan dalam penggalian potensi serta keadaan yang sebenarnya dihadapi oleh pedagang TBS Kelapa Sawit terkait dengan kegiatan penjualan TBS Kelapa Sawit.
Email : guepedia@gmail.com
WA di 081287602508
Happy shopping & reading
Enjoy your day, guys