JUDUL BUKU : Manajemen Mutu Pendidikan Perspektif Islam Konsep dan Implementasinya
PENULIS : Dr. Saeful Kurniawan, S. Pd. I M. Pd. I Dan Fawaz, S. Pd. I, M. Pd. I
NO. QRCBN : 62-39-7072-177
PENERBIT : Guepedia
HARGA : Rp 83000
TAHUN TERBIT : Mei 2024
JENIS BUKU : Buku Pendidikan, Pembelajaran, Non Fiksi
KONDISI BUKU : Buku Baru / Buku Original Asli, Langsung dari Penerbitnya
Sinopsis :
Buku ini menjelaskan tentang manajemen, kata manajemen sesungguhnya berasal dari bahasa latin, yaitu dari kata manus yang berarti tangan dan agere yang berarti melakukan. Kata-kata itu digabung menjadi managere yang artinya menangani. Managere diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris yang berarti to manage, dengan kata benda management dan manager untuk orang yang melakukan kegiatan manajeman. Akhirnya management diterjemahkan orang ke dalam bahasa Indonesia menjadi manajemen atau pengelolaan, dengan kata lain bahwa manajemen adalah seni melakukan pekerjaan melalui orang-orang.
Buku ini juga menjelaskan mutu, Menurut Crosby mutu sesuai yang disyaratkan atau distandarkan (conformanceto requirement). Yaitu sesuia dengan standar mutu yang yelah ditentukan, baik inputnya, prosesnya maupun outputnya. Oleh karena itu, mutu pendidikan yang dislenggarakan sekolah dituntut untuk memiliki baku standar pendidikan. Sedangkan Fiegenbaum mengartikan mutu adalah kepusan pelanggan sepenuhnya (full customer satisfaction). Dalam pengertian ini, maka yang dikatakan sekolah bermutu adalah sekolah yang dapat memuaskan pelanggannya, baik pelanggan internal maupun eksternal.
Jadi, yang dimaksud manajemen mutu pendidikan adalah sebagaimana yang telah dinyatakan oleh Sallis, bahwa “Quality management is about creating a quality culture where the aim of every member of staff is to delight their customer and where the structure of their organizations allow to do so”. Mengandung pengertian bahwa manajemen mutu (quality management) pendidikan berhubungan dengan penciptaan budaya kualitas, dimana pendidik dan staf berusaha menyenangkan hati pelanggan sesuai dengan tujuan institusi pendidikan.
Email : guepedia@gmail.com
WA di 081287602508
Happy shopping & reading
Enjoy your day, guys