Millenials
“Bukan Generasi Micin”
PENULIS: M. Hariansyah
ISBN: 978-602-443-572-1
Penerbit : Guepedia Publisher
Ukuran : 14 x 21 cm
Tebal : 280 halaman
Harga : Rp99.000
Sinopsis:
“Millenials; Bukan Generasi Micin” adalah satu dari 40 judul opini yang dimuat dalam buku. Penulis mempertanyakan sebuah fakta miris yang ditemukan di lapangan, khususnya di kalangan kaula muda.
Dewasa ini, generasi millennials menjadi topik yang cukup hangat dikalangan masyarakat, mulai dari segi pendidikan, teknologi maupun moral dan budaya. Generasi Millennial merupakan generasi yang unik, dan berbeda dengan dengan generasi lain. Hal ini banyak dipengaruhi oleh munculnya smartphone, meluasnya internet dan munculnya jejaring sosial media (social media). Ketiga hal tersebut banyak mempengaruhi pola pikir, nilai-nilai dan perilaku yang dianut. Generasi Millenial adalah generasi yang “melek teknologi”.
Generasi millenial’s acap kali menganggap segala sesuatu itu dengan remeh temeh, woles dan tidak kaku (suka sekali melompat dari satu pekerjaan ke pekerjaan yang lain atau mencoba hal-hal yang baru) karena merasa tidak cocok dengan lingkungan yang begitu kaku, rekan kerja yang culas, dan atasan yang hobinya marah melulu, memiliki tingkat narsisitas yang berlebihan, notabene dari mereka penggila gadget suka kepo dan up-date status-status alay, pamer kemewahan dalam liburan atau kuliner yang di posting ke akun pribadi media socialnya, egois, malas dan manja. Maka tak ayal kebanyakan dari mereka di sebut sebagai generasi micin.
Email : guepedia@gmail•com
WA di 081287602508
Happy shopping & reading
Enjoy your day, guys